Wireless charging untuk
smartphone sudah ada di pasaran. Tetapi tahun depan akan ada peranti
wireless charging
untuk PC dan notebook. Dengan begitu, pengguna tidak akan direpotkan
lagi dengan penyolokan kabel dan adaptor listrik untuk notebook.
Letakkan notebook di atas meja, dan proses
charging berlangsung dengan sendirinya.
Intel kini sedang mengembangkan sirkuit elektronik yang diperlukan untuk
wireless charging
pada notebook. Sementara ini vendor PC seperti Dell, Lenovo, Asus, dan
Panasonic mendukung gagasan Intel tersebut. Intel berharap akan lebih
banyak lagi vendor yang menawarkan
wireless charging untuk PC.
Menurut Kirk Skaugen (Senior Vice President and General Manager, PC Client Group, Intel) pada
keynote-nya di IFA, pada beberapa tahun mendatang
wireless charging pada PC akan menjadi umum dan banyak digunakan.
Kini Intel sedang mengembangkan
wireless charging 20 watt sampai 50 watt yang memadahi untuk
charging baterai notebook pada umumnya. Untuk notebook
gaming dengan layar besar
wireless charging tersebut belum memadahi.
Wireless charging merupakan bagian dari rencana besar Intel
untuk PC nirkabel. Intel sedang mengembangkan teknologi yang membuat PC
tidak lagi menggunakan kabel, seperti kabel untuk
keyboard,
mouse, monitor, dan
drive eksternal. Intel juga mengembangkan teknologi
wireless WiGig yang dapat mentransfer video 4K secara nirkabel dari PC ke layar HD.
Untuk
wireless charging, Intel mendukung organisasi Alliance for Wireless Power (A4WP) yang mendukung teknologi
magnetic resonance yang mengubah permukaan seperti meja menjadi stasiun
wireless charging. A4WP memiliki lebih dari 100 pendukung, termasuk di dalamnya Samsung dan Qualcomm.
Sumber:Infokomputer
Title :
Intel Kembangkan Wireless Charging untuk PC
Description : Wireless charging untuk smartphone sudah ada di pasaran. Tetapi tahun depan akan ada peranti wireless charging untuk PC dan notebook. D...
Rating :
5